Carlo Acutis adalah orang kontemporer termuda yang dibeatifikasi, sebuah jalan yang diambil oleh dua orang anak gembala Portugis yang hidup di awal tahun 1900-an yang dinyatakan sebagai santo Katolik pada tahun 2017.
Pada upacara beatifikasi di Basilika Santo Fransiskus dari Assisi, potret Acutis perlahan-lahan diperlihatkan. Sosok remaja tersenyum dengan kemeja polo merah, berambut hitam keriting yang diterangi oleh lingkaran cahaya.
Kardinal Agostino Vallini, wakil kepausan untuk Basilika Assisi, mencium setiap orang tua yang mengenakan topeng Andrea Acutis dan Antonia Salzano. Hal itu dilakukan usai membaca deklarasi yang ditetapkan oleh Paus Fransiskus.
Situs Slot Terbaik
Soaok yang sudah disebut-sebut sebagai "santo pelindung internet", Acutis membuat situs web untuk membuat katalog keajaiban dan mengelola situs web untuk beberapa organisasi Katolik setempat. Saat masih di sekolah dasar, ia mempelajari sendiri cara membuat kode menggunakan buku teks ilmu komputer universitas, lalu belajar cara mengedit video dan membuat animasi.
"Carlo menggunakan internet untuk melayani Injil, hal itu dilakukan untuk menjangkau sebanyak mungkin orang," kata kardinal dalam homilinya seperti dikutip dari Euronews, Selasa (13/10/2020). Ia menambahkan bahwa remaja tersebut melihat "situs web sebagai tempat untuk digunakan dengan tanggung jawab, tanpa menjadi budak."
Sumber : Liputan6
No comments:
Post a Comment